Ika Natassa kembali dengan karya terbarunya, ‘Satine’. Novel ke-11 penulis bestseller tersebut resmi dirilis 11 Januari 2025.
Kesepian menjadi tema sentral dalam novel ini. Sesuatu yang digambarkannya sebagai ‘satu perasaan yang pernah dirasakan semua orang’. Melalui kisah Satine dan Ash —dua jiwa kesepian yang dipertemukan oleh kontrak dan aturan tertulis— novel ini menyelami bagaimana takdir, pertemuan, dan perpisahan berkelindan dalam kehidupan.
‘Jika semua hal di muka bumi ini diatur oleh takdir, apakah pertemuan dan perpisahan juga harus takluk pada takdir?’ menjadi pertanyaan mendalam yang menjadi jiwa dari cerita ini.
“Kisah ‘Satine’ adalah refleksi personalku mengenai kesepian,” ujar Ika Natassa. “Di novel ini, kesepian menjadi saat di mana kita akhirnya dimampukan mendengar suara hati yang selama ini kita abaikan.”
Sebagai novel kesebelas Ika Natassa, ‘Satine’ melanjutkan jejak karya-karyanya yang ikonis seperti ‘A Very Yuppy Wedding’, ‘Divortiare’, ‘Antologi Rasa’, ‘Twivortiare’, ‘Critical Eleven’, ‘Susah Sinyal’, hingga ‘The Architecture of Love’, dan ‘Heartbreak Motel’.
Beberapa di antaranya telah diadaptasi menjadi film layar lebar dan mendapat apresiasi luas, termasuk nominasi di Festival Film Indonesia. Pertama, ‘The Architecture of Love’, dibintangi oleh Nicholas Saputra dan Putri Marino. Kemudian, ‘Heartbreak Motel’ yang dibintangi oleh Reza Rahadian dan Laura Basuki.
Keistimewaan ‘Satine’ sudah terasa jauh sebelum peluncuran resminya. Pada masa pre-order spesial November 2024, novel ini berhasil terjual lebih dari 2.000 eksemplar, menunjukkan antusiasme besar dari para penggemar.
Dengan menghadirkan dua karakter utama bernama Satine dan Ash, novel ‘Satine’ menawarkan kisah yang tidak hanya menggugah, tetapi juga membedah emosi terdalam manusia. Novel ini tidak hanya menjadi refleksi mendalam tentang kesepian tetapi juga sebuah undangan untuk merenungkan peran takdir dalam hidup kita.
Bagi para penggemar, ‘Satine’ bukan sekadar bacaan, tetapi perjalanan emosi yang akan menggugah hati dan mungkin, meninggalkan jejak abadi.***