“Anak-anak ini sekali lagi menunjukkan bahwa mereka luar biasa.”
JAKARTA, LIONMAG.ID - Manajer Liverpool Juergen Kloop tak kehabisan stok pemain untuk menghadapi setiap lawan. Ia punya banyak pilihan amunisi yang selalu bisa diandalkan bilamana ada pemain senior yang berhalangan.
Untuk alasan itu, Klopp tidak pernah kecewa. Ia justru terkesima dengan penampilan sensasional anak asuhnya yang bahkan lebih sering menghuni bangku cadang. Kemenangan 2-1 atas Southampton di St. Mary’s Stadium, pada lanjutan pekan ke-37 Liga Primer Inggris, Rabu (18/05) dini hari WIB adalah bukti terbaru.
Bertandang ke markas Southampton, manajer asal Jerman itu terpaksa menurunkan sejumlah pemain lapis kedua sebagai starter, antara lain gelandang muda Harvey Elliott dan Takumi Minamino di lini serang.
Plot itu tidak sia-sia. Takumi menyarangkan gol di menit ke-27 untuk menyamakan kedudukan menjadi 1-1, setelah Nathan Redmond membawa tuan rumah unggul lebih dulu di menit ke-13. Usai turun minum, bek tengah Joel Matip mencetak gol kedua, sekaligus mengunci kemenangan timnya. Hasil tersebut membawa The Reds mengoleksi poin 89, hanya tertinggal satu poin di belakang Manchester City yang memimpin klasemen dengan poin 90.
“Jelas, saya sangat senang dengan penampilan tim, saya jadi tersentuh. Jujur, anak-anak ini seperti anda memiliki Ferrari di dalam garasi. Ketika anda membiarkan keluar, mereka langsung melakukannya seperti ini,” ujar Klopp dilansir laman resmi klub liverpoolfc.com, Rabu (18/05).
“Harvey, saya tidak yakin kapan terakhir kali dia bermain. Curtis, tanpa jeda dimainkan dari waktu ke waktu. Takumi Minamino, ini sebuah kesalahan karena dia tidak sering dimainkan. Ya, hal-hal semacam ini. Alex Oxlade-Chamberlain bahkan tidak dimainkan, juga dalam kondisi prima. Terkadang, hal-hal ini sulit untuk para pemain. Tapi, apapun yang terjadi tahun ini, terjadi karena grup ini. Luar biasa, dan malam ini mereka menunjukkannya lagi.”
Menyinggung laga pamungkas akhir pekan ini, Klopp tidak mau sesumbar. Persaingan untuk menentukan siapa yang terbaik di Liga Primer Inggris musim 2021-22 ini belum tuntas. Liverpool hanya tertinggal satu poin di belakang City yang memuncaki klasemen. Selisih angka antara 90 dan 89 itu bagai “keramat.”
Minggu (22/05) mendatang akan menjadi klimaks dimana superioritas City dan Liverpool diuji untuk menentukan siapa yang layak mengangkat trofi juara. City asuhan Pep Guardiola akan menjamu tamunya Aston Villa di Etihad Stadium, sementara Liverpool menghadapi Wolverhampton Wanderers di Anfield. ***