Common Grounds hadir pertama kali di Sudirman Citywalk Mall, Jakarta. Sejak itu, mereka telah membuka 12 cabang di Jakarta dan beberapa lainnya di Bandung dan Surabaya. Kisah sukses Common Grounds merupakan hasil dari inovasi para pendirinya yakni Aston Utan, Daryanto Witarsa dan Yoshua Tanu serta didukung oleh kerja keras tim.
“Coffee culture merupakan gaya hidup yang modern dan terbuka. Gaya hidup ini memiliki efek beruntun dalam budaya dan berfungsi sebagai magnet untuk menarik orang-orang dengan minat yang sama. Oleh karena itu, kopi menyimpan tantangan-tantangan yang menggelitik kita untuk terus menghadirkan sesuatu yang baru,” kata Aston.
Dalam delapan tahun perjalanannya, Common Grounds kini tak hanya sebagai operator gerai kopi tapi juga menjadi sebuah perusahaan kopi terintegrasi. Saat ini Common Grounds mengoperasikan fasilitas roastery, menyediakan layanan konsultasi kopi, pelatihan edukatif bagi para petani kopi, serta mengembangkan perusahaan rintisan baru bernama Jago Coffee, yakni sebuah mobile coffee chain yang bertujuan untuk membawa kopi langsung ke pelanggan.
Fasilitas pemanggangan kopi (roastery) yang terletak di Pantai Indah Kapuk, Jakarta.
Salah satu langkah signifikan yang diambil oleh Common Grounds adalah membangun fasilitas pemanggangan kopi (roastery) yang terletak di Pantai Indah Kapuk, Jakarta. Fasilitas tersebut telah mendapatkan sertifikasi dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) yang memungkinkan Common Grounds untuk tak hanya menyediakan biji kopi bagi gerai-gerai milik mereka di Jakarta, Bandung, dan Surabaya, namun juga menyediakan biji kopi spesial sesuai pesanan bagi sejumlah kafe, restoran, dan hotel di Indonesia.
ARTIKEL TERKAIT:
Misi terbaru Common Grounds kini tak hanya terbuka bagi para pencinta kopi tetapi juga beragam komunitas. Untuk mewujudkan hal tersebut, Common Grounds Zero at ASHTA District 8 terbuka bagi mereka yang menggemari desain dengan menghadirkan desain impresif dari AlvinT Studio karya Alvin Tjitrowirjo.
Cabang terbaru Common Grounds di Pondok Indah Plaza 2 dilengkapi dengan pojokan retail yang menjual sneakers dan baju urban layak koleksi dari perancang busana lokal dan internasional. Pada Agustus 2022, Common Grounds berkolaborasi dengan Museum Macam dan seniman Indonesia, Agus Suwage, untuk meluncurkan cup sleeve bergambar karya seniman tersebut.
Cocktail Coffee di Common Grounds Pondon Indah Plaza 2
Di samping itu, Common Grounds juga berinovasi dalam produk-produknya. Selain mengeluarkan varian produk pastry, saat ini juga sedang mengembangkan varian cocktail coffee yang istimewa yang bisa dinikmati di beberapa gerai salah satunya di gerai terbaru di Pondok Indah Plaza 2.
BACA JUGA: