chelsea-butuh-energi-baru-untuk-kembali-harus-bermain-dengan-rasa-bangga
Manajer sementara Frank Lampard mengakui Chelsea pantas dikalahkan Brighton - kekalahan yang membuat mereka berada di urutan ke-11 di klasemen Liga Primer Inggris. | DOK. FOOTBALL TALK/TWITTER.
Sport
Chelsea Butuh Energi Baru untuk Kembali, Harus Bermain dengan Rasa Bangga
Herman Sina
Sun, 16 Apr 2023
“Saya sudah berada di klub selama sembilan hari, saya tidak menyukai apa yang saya lihat hari ini.”

Nasib buruk Chelsea berlanjut. Setelah takluk 2-0 di tangan Real Madrid pada leg pertama perempat final Liga Champions, Kamis (13/4), kali ini mereka tersungkur di hadapan publik sendiri setelah menyerah 1-2 atas tamunya Brighton & Hove Albion dalam lanjutan Liga Primer Inggris pekan ke-31, Sabtu (15/4) malam WIB.

The Blues menambah rentetan enam pertandingan tanpa kemenangan, itu membuat Frank Lampard selaku manajer interim geram. Ia menilai, banyak yang harus diubah jika mereka ingin menghindari kekalahan melawan Madrid pada leg kedua nanti.

Legenda Chelsea itu mengisyaratkan masalah energi dan mental para pemain. Mengindikasikan pemain loyo dan belum punya rasa bangga bermain untuk klub asal London Barat itu.

"Saya sudah berada di klub selama sembilan hari, saya tidak menyukai apa yang saya lihat hari ini. Saya tidak akan mencoba dan mendandani itu dengan cara apa pun. Kami harus benar-benar jujur tentang itu," kata Lampar dinukil BBC, Minggu (16/4).

"Pertandingan hari ini, seharusnya ada perasaan ketika Anda bermain untuk Chelsea dengan melibatkan kebanggaan. Kami harus berbuat lebih banyak untuk hari Selasa (melawan Real Madrid). Untuk sampai ke sana, perlu ada energi baru. Itu harus kembali!"

Chelsea telah kalah dalam ketiga pertandingan mereka di bawah Lampard dalam tugas keduanya mengelola klub dan membutuhkan peningkatan drastis jika mereka ingin mendapatkan sesuatu melawan Los Blancos.

Sebagai bos sementara, Lampard mengakui bahwa timnya pantas dikalahkan oleh Brighton -kekalahan yang membuat mereka berada di urutan ke-11 di klasemen Liga Primer Inggris.

Chelsea harus kerja keras ketika menjamu Madrid pada leg kedua perempat final Liga Champions di Stamford Bridge, 19 April nanti. ***

Share

Pilihan Redaksi

Berita Terpopuler

Berita Terbaru