ronaldo-catak-rekor-portugal-hentikan-kutukan-dalam-kemenangan-atas-ghana
Cristiano Ronaldo mencatatkan rekor baru dari pertandingan melawan Ghana, menjadi pemain pertama yang mencetak gol di lima Piala Dunia. | DOK. FIFA WORLD CUP/TWITTER.
World Cup 2022
Ronaldo Catak Rekor, Portugal Hentikan Kutukan dalam Kemenangan atas Ghana
Herman Sina
Fri, 25 Nov 2022
“Portugal menghentikan kutukan tak pernah menang di laga perdana di tiga Piala Dunia sebelumnya.”

Portugal mengawali turnamen Piala Dunia 2022 di Qatar dengan meraih kemenangan 3-2 atas Ghana dalam pertandingan Grup H di Stadion 974, Doha, Jumat (25/11) dini hari WIB.

Dikutip SportsMole, kemenangan Selecao mengakhiri kutukan tak pernah menang di laga perdana di tiga Piala Dunia sebelumnya. Terakhir kali Portugal meraih kemenangan di Piala Dunia 2006 ketika mengalahkan Angola 1-0.

Cristiano Ronaldo yang terdaftar sebagai pemain tanpa klub setelah dilepas Manchester United memecah kebuntuan pada menit ke-65 melalui eksekusi penalti, menyusul pelanggaran Mohammed Salisu atas dirinya.

Andre Ayew sempat menyamakan kedudukan di menit ke-73. Namun, dua gol Portugal yang dilesakkan Joao Felix dan Rafael Leao di menit ke-78 dan 80 membuat Ghana meninggalkan lapangan dengan kepala tertunduk.


Kemenangan atas Ghana menempatkan Portugal di puncak klasemen sementara Grup H dengan poin tiga, unggul dua poin dari Korea Selatan dan Uruguay yang sebelumnya bermain imbang tanpa gol.

Sedangkan bagi Ghana, kekalahan membuat peluang mereka menjadi berat karena kini menduduki posisi juru kunci.

CR7 mencatatkan rekor baru dari pertandingan melawan Ghana, menjadi pemain pertama yang mencetak gol di lima Piala Dunia. Torehan itu dilakukan pada tahun 2006, 2010, 2014, 2018, dan 2022.

Catatan tersebut melengkapi daftar pemain yang tampil di lima Piala Dunia bersama Antonio Carbajal (Meksiko), Lothar Matthaeus (Jerman), Rafael Marques (Meksiko), dan Lionel Messi (Argentina). Selain itu, Ronaldo menjadi satu-satunya pemain Portugal yang tampil di lima Piala Dunia.

Portugal selanjutnya akan melakoni laga yang tidak kalah berat, yakni menghadapi Uruguay, Selasa (29/11) dini hari WIB. Sedangkan Ghana menjalani pertandingan yang menentukan dengan menghadapi Korea Selatan, Kamis (28/11) malam WIB. ***

Hasil Pertandinga

Portugal                   3-2            Ghana

Cristiano Ronaldo 65 (PG)

                                                   Andre Ayew 73

Joao Felix 78

Rafael Leao 80

_____________

Ikuti give away Piala Dunia Qatar 2022, kunjungi IG @majalahlionmag untuk syarat-syaratnya.



Share

Pilihan Redaksi

Berita Terpopuler

Berita Terbaru