nikmatnya-cita-rasa-sunda
| Dok Ristiyono
Culinary
Nikmatnya Cita Rasa Sunda
Ristiyono
Wed, 03 Aug 2022

Selain masyarakatnya yang ramah dengan tutur kata halus mendayu, ternyata suku Sunda juga menyimpan cita rasa kuliner yang nikmat. Berbagai macam makanan, baik makanan ringan maupun makanan yang mengenyangkan siap memuaskan selera lidah kita. Beberapa diantaranya, nasi timbel, karedok, lotek, sayur asem, gepuk, dan tentu saja dilengkapi lalapan berikut sambalnya. Semakin sempurna saat menikmatinya di saung-saung diantara hijaunya pepohonan maupun persawahan. Wilujeng tuang.

Nasi timbel

Salah satu masakan Sunda yang popular adalah nasi timbel. Ciri khas nasi timbel adalah nasinya dibungkus daun pisang. Nasi timbel komplit biasanya disajikan dengan lauk ayam goreng, tahu dan tempe goreng, ikan asin, kerupuk, dan lalapan serta sambal.

Karedok

Karedok dibuat dengan bahan-bahan sayuran mentah antara lain mentimun, taoge, kol, kacang panjang, daun kemangi, dan terong. Sedangkan sausnya adalah bumbu kacang yang dibuat dari cabai merah, bawang putih, kencur, kacang tanah, air asam, gula jawa, garam, dan terasi. Karedok biasanya menjadi makanan pelengkap dalam menu sehari-hari.

Sayur asem
Masakan berkuah ini selalu tersedia di setiap restoran khas Sunda. Rasa kuahnya cenderung asam dan sedikit manis. Bahan utama sayur asam antara lain, kacang panjang, labu siam, melinjo, jagung manis, daun melinjo, dan kacang tanah. Rasa asamnya didapat dari asam jawa.

Gepuk
Makanan ini terbuat dari daging sapi. Rasanya cenderung manis dan gurih. Biasanya gepuk dibuat dengan daging sapi,yang diiris searah dengan serat daging dan direbus setengah matang, kemudian di pukul pukul hingga agak empuk. Daging yang sudah empuk direndam kedalam bumbu yang dicampur dengan santan. Kemudian direbus kembali hingga air santan menyusut. Jika akan disajikan, daging tersebut digoreng dengan sedikit minyak hingga warnanya kecoklatan. 

Share

Pilihan Redaksi

Berita Terpopuler

Berita Terbaru