manchester-city-vs-arsenal-duel-laga-final-liga-primer-inggris
Manejer Manchester City Pep Guardiola (kanan) bersalaman dengan manajer Arsenal Mikel Arteta. Keduanya akan adu strategi demi gelar juara Liga Primer Inggris 2022/23. | DOK. MANCHESTER CITY/TWITTER.
Sport
Manchester City vs Arsenal: Duel ‘Laga Final’ Liga Primer Inggris
Herman Sina
Tue, 25 Apr 2023
“Semoga seluruh Manchester hari itu akan biru, dan mereka bisa datang untuk mendukung kami. Kami membutuhkan kebisingan yang luar biasa dari menit pertama hingga akhir, karena tahu bagaimana lawan yang akan kami hadapi.”

Manchester City akan menghadapi lawan berat dengan menjamu pemuncak klasemen sementara Arsenal pada lanjutan Liga Primer Inggris 2022/23 di Stadion Etihad, Manchester, Kamis (27/4) dini hari WIB.

Selaku tuan rumah dengan status juara bertahan, manajer City Pep Guardiola menganggap duel melawan tim dari London Utara itu sebagai final dalam perburuan gelar juara musim ini.

The Gunners asuhan Mikel Arteta telah menjelma menjadi tim super tangguh di panggung sepak bola Inggris musim ini, meskipun gagal mendulang poin penuh dalam tiga laga terakhir. Tentu itu menjadi keuntungan tersendiri bagi City yang kini hanya tertinggal lima poin dari pemuncak klasemen sementara tersebut dan masih memiliki dua laga sisa.

Di lain sisi, Guardiola dan pasukannya kini sedang on fire. Dalam tiga laga terakhir, mereka meraih dua kemenangan dan satu imbang. Menang atas Arsenal pada pertemuan nanti adalah keharusan untuk mempertahankan status juara bertaha. Bahkan, jadwal padat pun sudah mulai tidak dirasakan penggawa The Citizen.

“Tentu momentum adalah kuncinya. Tidak masalah jika Anda bermain setiap tiga atau empat hari sekali jika Anda menang, menang, dan menang,” kata Guardiola dinukil Manchester Evening News, Selasa (25/5).

Manajer berkepala plontos itu menambahkan, duel melawan Arsenal di hadapan fans City akan menjadi laga penting bagi tim besutannya. Guardiola yakin fans bakal memberikan dukungan penuh untuk merusak konsentrasi tim tamu.

“Sangat penting final yang kami jalani pada hari Rabu. Ini adalah final melawan tim yang telah menjadi tim terbaik di Inggris sejauh ini. Mereka unggul lima poin dari kami. Semoga seluruh Manchester hari itu akan biru, dan mereka bisa datang untuk mendukung kami,” ujarnya.

“Kami membutuhkan kebisingan yang luar biasa dari menit pertama hingga akhir, karena tahu bagaimana lawan yang akan kami hadapi. Walau imbang di tiga pertandingan terakhir, cara bermain mereka tidak mudah dihentikan. Ini pertandingan penting buat kami.

“Jika kami menang, langkah selanjutnya akan bergantung kepada kami sendiri. Liga Primer adalah kerja keras selama 11 bulan. Kami mempunyai kesempatan ini, dan ingin mengambilnya. Saya berharap Etihad akan penuh tiga jam sebelum laga diumlai.” ***

Share

Pilihan Redaksi

Berita Terpopuler

Berita Terbaru