lion-parcel-jalin-kerja-sama-dengan-luwjistik-perkuat-pasar-internasional
| Dok Dian Rosmayanti
Lion Parcel jalin Kerja Sama dengan Luwjistik, Perkuat Pasar Internasional
Dian R Rosmayanti
Fri, 29 Jul 2022
Lion Parcel jalin kerjasama dengan Luwjistik perusahaan startup yang berfokus pada integrasi logistik e-dagang, dalam rangka memperkuat layanan internasional Interpack.

Dalam kesempatan ini, juga dilaksanakan penandatangan MoU kerjasama oleh Chief Compliance and Network Officer Lion Parcel Victor Ary Subekti dan co-founder Luwjistik Syed Ali Ridha Madihid yang berlangsung di Jakarta, Kamis (28/7/2022).

Chief Compliance and Network Officer Lion Parcel Victor Ary Subekti mengatakan, pengiriman internasional merupakan salah satu pasar penting bagi Lion Parcel, di mana permintaannya terus bertambah dengan peningkatan volume hingga 200 persen pada semester 1 2022 dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu.

Asia tenggara menjadi destinasi pengiriman terbanyak dengan pakaian sebagai komoditas yang paling banyak dikirim.

"Penting bagi kami untuk menjadi bagian kritikal dari terus berlangsungnya kegiatan perekonomian guna berkontribusi pada pulihnya kembali perekonomian nasional,” ucapnya.

Dengan bekerja sama dengan Luwjistik, menurut Victor hal ini akan memperluas jangkauan layanan, sekaligus menguatkan keberadaan INTERPACK sebagai layanan pengiriman dari dan ke luar negeri.

Ditempat yang sama, Co-founder Luwjistik Syed Ali Ridha Madihid mengungkapkan, bahwa kerja sama dengan Lion Parcel membuka peluang untuk turut memberikan kontribusi pemulihan ekonomi maupun tercapainya visi besar Indonesia.

“Komitmen kami untuk memberikan dukungan penuh sebagai mitra teknologi kepada Lion Parcel dalam meningkatkan kapabilitas layanan dan memperluas jaringan mereka,” ujarnya.

Lion Parcel sudah memperkuat cakupan pengiriman logistik hingga ke 25 negara. Kerja sama Lion Parcel dengan Luwjistik akan memperkuat perannya di ranah internasional.

Sekarang ini, Lion Parcel dan Luwjistik baru menjangkau 6 negara seperti Singapura, Malaysia, juga Inggris. Ke depannya akan terus memperluas pengiriman Interpack dengan target jangkauan lebih dari 25 negara di 5 benua pada tahun 2022.

Di Indonesia, Lion Parcel susah memiliki 7.000 agen dan 15 ribu kurir. Sedangkan harga paket pengiriman internasional Lion Parcel kurang dari Rp 100 ribu per kilogram. Termurah dari jasa pengiriman barang lainnya.

Share

Pilihan Redaksi

Berita Terpopuler

Berita Terbaru