india-tuan-rumah-motogp-2023-sapa-penggemar-di-setiap-sudut-dunia
Penampilan pebalap MotoGP dari tim Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo (depan). | DOK. MONSTER ENERGY YAMAHA MOTOGP/TWITTER.
Sport
India Tuan Rumah MotoGP 2023, Sapa Penggemar di Setiap Sudut Dunia
Herman Sina
Sun, 02 Oct 2022

“Balapan di Sirkuit Internasional Buddh yang berlokasi di Uttar Pradesh - sebelah selatan New Delhi - akan membawa olahraga ini ke jantung pasar utama dan menjadi lebih mudah di akses oleh penggemar di seluruh wilayah.”

India akan membuat debutnya di kalender 2023 dengan menjadi tuan rumah balap MotoGP di Sirkuit Internasional Buddh.

India menjelma sebagai kekuatan ekonomi baru dengan akar budaya yang kuat. Populasi penduduk India tercatat lebih dari 1,4 miliar orang dan lebih dari 200 juta sepeda motor memadati lalulitas jalanan.

Tranportasi roda dua menyumbang hampir 75 persen dari total jumlah kendaraan yang digunakan di jalan setiap hari, menjadikan India sebagai salah satu pasar sepeda motor terbesar di dunia.

BACA JUGA :

Balapan di Sirkuit Internasional Buddh yang berlokasi di Uttar Pradesh - sebelah selatan New Delhi - akan membawa olahraga ini ke jantung pasar utama dan menjadi lebih mudah di akses oleh penggemar di seluruh wilayah.

Grand Prix India menandai tonggak penting olahraga untuk membuka pintu balap motor bagi semua.  Momentum ini sekaligus menorehkan babak baru dalam sejarah kejuaraan MotoGP yang hadir  menyapa penggmar di setiap sudut dunia.

“Ini adalah hari bersejarah bagi industri olahraga dan penghargaan untuk 75 tahun India,” kata Menteri Olahraga Serikat, Pemerintah India, Anurag Thakur dilansir MotoGP.com, Sabtu (01/10).

Yogi Adityanath selaku pejabat utama di Uttar Pradesh gembira menyambut agenda besar yang akan dihelat di wilayah kekuasaannya.

“Merupakan suatu kebanggaan bagi Uttar Pradesh menjadi tuan rumah untuk event global seperti ini. Pemerintah kami akan memberikan dukungan penuh untuk MotoGP Bharat,” ujarnya.

CEO Dorna Carmelo Ezpeleta menambahkan: “Kami sangat bangga mengummumkan bahwa Sirkuit Internasional Buddh akan ada di kalender 2023. Kami memiliki banyak penggemar di India dan kami senang membawa olahraga ini kepada mereka.

“Kami sangat menantikan balapan di Sirkuit Internasional Buddh dan tidak sabar untuk melihat para penggemar memasuki pintu gerbang untuk menyaksikan olahraga yang luar biasa ini secara langsung.” *

Kalender Sementara MotoGP 2023

Portugal – 26 Maret
Argentina – 2 April
Amerika – 16 April
Spanyol – 30 April
Prancis – 14 Mei
Italia – 11 Juni
Jerman – 18 Juni
Belanda – 25 Juni
Kazakhstan - 9 Juli
Inggris Raya – 6 Agustus
Austria – 20 Agustus
Catalunya – 3 September
San Marino e della Riviera di Rimini – 10 September
India – 24 September
Jepang – 1 Oktober
Indonesia – 15 Oktober
Australia – 22 Oktober
Thailand – 29 Oktober
Malaysia – 12 November
Qatar – 19 November
Valencia – 26 November

Share

Pilihan Redaksi

Berita Terpopuler

Berita Terbaru