salon-foto-indonesia-43-beyond-diversity
Sambutan Kementerian Pariwisata Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno pada Pembukaan Pameran SFI 43 di Sarinah, Jakarta. | dok SFI 43
SALON FOTO INDONESIA 43, BEYOND DIVERSITY
By Admin
Tue, 19 Sep 2023

Awarding Night dan Pembukaan Pameran SFI 43 di Sarinah, Jakarta 

Salon Foto Indonesia (SFI) ke-43, acara tahunan yang  dinantikan oleh para pecinta fotografi dan penggemar seni visual, sukses digelar. Pelaksana acara tahunan FPSI tahun ini adalah   GPA, club foto asal Jakarta. SFI acara prestisius yang menjadi wadah bagi para fotografer Indonesia untuk memamerkan karya-karya terbaik mereka, SFI ke-43 berlangsung dari 26 Agustus hingga 3 September 2023 di Cakrawala 3, Sarinah Jakarta. Acara ini 43 diikuti oleh 521 peserta dari seluruh Indonesia dengan total 5,258 foto yang diterima oleh panitia.


Penyerahan Medali kepada Pemenang SFI 43 oleh Wakil Ketua FPSI, Agatha Anne Bunanta. Dok SFI43

Dalam perayaan kali ini, SFI ke-43 mengangkat tema “BEYOND DIVERSITY” sebagai bentuk penghormatan terhadap keindahan dan keragaman budaya serta alam yang ada di Indonesia. Terdiridari empat kategori: kategori cetak warna, monokrom, kategori softcopy street dan travel.

SFI ke-43 mendapat dukungan dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Republik Indonesia dan Kementerian Pariwisata Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Republik Indonesia. Sehingga SFI ke-43 juga melombakan tema khusus , yaitu tema khusus Infrastruktur untuk memenangkan Piala Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Republik Indonesia beserta kamera Nikon Z8. Serta tema best travel Indonesia untuk memenangkan Piala Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia beserta kamera Nikon Z6 dan perjalanan khusus bersama Kementerian Parekraf Republik Indonesia.



Rangkaian acara SFI ke-43 Jakarta dimulai Mei 2023 sampai pada puncak pameran dan penganugerahan pemenang 26 Agustus 2023 di Sarinah. Penyerahan Piala dan pembukaan Pameran oleh Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno, Ketua KONI Letjen TNI Purn. Marciano Norman, Dirjen Cipta Karya PUPR Diana Kusumastuti mewakili M Basuki Hadimuliono selaku Menteri PUPR yang berhalangan hadir.

Salon Foto Indonesia ke-43 tidak hanya sekadar pameran saja, tetapi juga diisi dengan serangkaian kegiatan yang menarik bagi para pengunjung. Ada workshop fotografi yang dipandu oleh fotografer profesional terkemuka, diskusi panel mengenai tren terbaru dalam dunia fotografi, serta kontes fotografi dengan hadiah menarik bagi para pemenang, bahkan lokasi acara didukung penuh oleh Sarinah.


Penyerahan Piala Best Club oleh Ketua FPSI, Johnny Hendarta kepada Kadek Wigunantara dari PFB Bali. Foto Dok SFI43.

SALON FOTO INDONESIA

Salon Foto Indonesia merupakan acara tahunan dari FPSI, pertama kali diadakan pada 27 - 30 Desember 1973 di Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat. Salon Foto Indonesia pertama ini diketuai oleh Prof. DR. R.M. Soelarko dan diresmikan oleh Adam Malik yang pada saat itu menjabat sebagai Menteri Luar Negeri Republik Indonesia.

PIALA ADAM MALIK

Piala bergilir Salon Foto Indonesia, yaitu Piala Adam Malik, piala ini pertama kali dicetuskan oleh Prof. DR. R.M. Soelarko yang menjadi Ketua Salon Foto Indonesia 1. Namun Piala Adam Malik baru terealisasikan pada Salon Foto Indonesia 17 yang diadakan tahun 1996 sebagai bentuk penghormatan Adam Malik yang pernah menjabat sebagai Pelindung Federasi Perkumpulan Senifoto Indonesia (FPSI). Piala Adam Malik diberikan kepada peserta Salon Foto Indonesia yang mencapai nilai akumulasi tertinggi. 






Share

Pilihan Redaksi

Berita Terpopuler

Berita Terbaru