Sebagai bentuk dukungan terhadap peningkatan literasi dan inklusi asuransi di Indonesia, Prudential Indonesia dan Prudential Syariah berpartisipasi dalam FinExpo 2022 di Mal Central Park, Jakarta, yang merupakan rangkaian dari Bulan Inklusi Keuangan diprakarsai oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Booth Prudential Indonesia dan Prudential Syariah yang hadir pada 26 – 28 Oktober 2022 ramai dikunjungi masyarakat yang menanyakan tentang produk non syariah dan syariah, tata cara pengajuan klaim, hingga bagaimana memahami isi polis.
Selama kegiatan FinExpo 2022 berlangsung, masyarakat yang mengunjungi booth Prudential Indonesia selain bisa berkonsultasi mengenai produk-produk asuransi yang ditawarkan, juga berkesempatan untuk mendapatkan free medical check-up serta berbagai hadiah menarik.
Keikutsertaan Prudential Indonesia dan Prudential Syariah dalam FinExpo 2022, menjadi media untuk mengedukasi masyarakat tentang asuransi sekaligus bentuk komitmen untuk terus meningkatkan literasi dan penetrasi asuransi kepada masyarakat, guna menjangkau sebanyak mungkin keluarga Indonesia selaras dengan kampanye Prudential #MadeforEveryFamily.
Selama 27 tahun, Prudential Indonesia telah dipercaya untuk melayani dan melindungi masyarakat Indonesia dengan menghadirkan berbagai inovasi proteksi kesehatan dan keuangan, agar masyarakat Indonesia dapat memiliki hidup yang lebih sehat dan sejahtera untuk mendapatkan kehidupan yang terbaik.