jelajah-rute-terpendek-lion-air-hanya-20-menit
Rute Terpendek | DOK. LION AIR GROUP
Transportation
Jelajah Rute Terpendek Lion Air, Hanya 20 Menit
Devy Lubis
Tue, 06 Sep 2022
Lion Air menawarkan pengalaman baru bagi traveler, yakni dengan meluncurkan rute penerbangan terpendek. Penerbangan perdana berdurasi 20 menit – 25 menit diperkenalkan bertepatan Hari Pelanggan Nasional pada Minggu, 4 September 2022.

Pertama, rute Palembang melalui Bandar Udara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin II, Sumatera Selatan (PLM) tujuan Pangkalpinang melalui Bandar Udara Depati Amir, Pulau Bangka (PGK).



Kedua, Intra Provinsi Kepulauan Bangka Belitung: Pangkalpinang melalui Bandar Udara Depati Amir, Pulau Bangka (PGK) tujuan Tanjung Pandan melalui Bandar Udara H.A.S. Hanandjoeddin di Pulau Belitung (TJQ)

"Ini menjadi wujud apresiasi kami untuk mereka yang terbang bersama Lion Air," ungkap Corporate Communications Strategic of Lion Air Danang Mandala Prihantoro.


Tak hanya itu, demi memberikan pengalaman menyenangkan ketika terbang perdana di momen Hari Pelanggan Nasional bersamaan rute terpendek Palembang – Pangkalpinang dan Pangkalpinang – Tanjung Pandan, Lion Air juga menggelar games dan membagikan merchandise resmi Lion Air Group kepada penumpang.





Share

Pilihan Redaksi

Berita Terpopuler

Berita Terbaru