istimewanya-danau-tiga-warna-danau-kelimutu
Istimewanya Danau Tiga Warna, Danau Kelimutu | Doc: Kemenparekraf
Destination
Istimewanya Danau Tiga Warna, Danau Kelimutu
Dody Wiraseto
Fri, 09 Feb 2024

Jika menyambangi bumi Flores, Nusa Tenggara Timur, jangan lewatkan untuk datang ke Danau Kelimutu. Danau ini terletak di puncak Gunung Kelimutu, yang memiliki ketinggian 1.632 meter di atas permukaan laut. Danau Kelimutu terkenal dengan warna airnya yang unik dan berubah-ubah.


Danau ini memiliki tiga danau kawah yakni Danau Tiwu Ata Mbupu (Danau Danau tua), danau ini memiliki warna biru yang jernih. Danau Tiwu Nua Muri Koo Fai (Danau Danau muda), danau ini memiliki warna hijau tosca yang indah. Danau Tiwu Ata Polo (Danau Danau hitam), danau ini memiliki warna merah kecoklatan.

Momen terbaik untuk datang ke Danau Kelimutu adalah saat matahari terbit. Setelah 2-3 jam mendaki Gunung Kelimutu, wisatawan bisa berjalan di sekitar danau untuk menikmati keindahan alamnya. Di saat momen yang tepat, wisatawan juga bisa melihat perubahan warna air di danau ini

Perubahan warna air Danau Kelimutu disebabkan oleh aktivitas vulkanik dan kandungan mineral yang ada di dalam danau. Warna air danau ini dapat berubah-ubah secara berkala, tergantung pada kondisi cuaca dan aktivitas vulkanik.***







Share

Pilihan Redaksi

Berita Terpopuler

Berita Terbaru