f1-pastikan-tidak-ganti-gelaran-gp-rusia-musim-ini
Seri balap GP Barcelona 2021. | CREDIT : DOK. FORMULA1/Twitter
Sport
F1 Pastikan tidak Ganti Gelaran GP Rusia Musim Ini
Herman Sina
Thu, 19 May 2022

“GP Rusia telah diputus kontraknya dan tidak akan ada lagi dalam kalender F1 di musim-musim mendatang.”

Formula 1 (F1) memastikan tidak akan mengganti gelaran Grand Prix (GP) Rusia musim ini, dan tetap menggunakan kalender 22 balapan, demikian dinukil The Sun, Kamis (19/05).

Sejatinya, GP Rusia akan menjadi balapan ke-17 musim ini yang rencananya digear pada 25 September mendatang. Namun, agenda itu dibatalkan pada Februari lalu di tengah invasi militer negara itu ke Ukraina.

F1 juga telah merencanakan untuk mengisi slot untuk mencatat kalender 23 balapan dengan Qatar, termasuk mempertimbangkan balapan lain di Singapura. Namun, keputusan telah dibuat bahwa musim ini tetap dengan 22 balapan. 

Sochi Autodrom – sirkuit balapan di Rusia – disiapkan untuk menyelenggarakan event tersebut usai liburan musim panas. Namun karena balapan dihentikan, para pembalap bersama tim bisa menikmati waktu luang di akhir pekan sebelum balapan di Singapura dan Jepang bergulir.

Sky Sports melaporkan bahwa salah satu alasan utama di balik keputusan tersebut ialah karena masalah logistik seputar aturan pengiriman di negara-negara Uni Eropa (UE). Kebijakan itu jelas menghambat agenda yang sudah disiapkan F1, seperti GP Rusia.

Sementara gelaran GP Qatar pada September mendatang juga akan menjadi tantangan yang tidak mudah bagi para pembalap. Mereka akan berlaga di lintasan dengan suhu yang begitu panas. GP Qatar hanya berselang dua bulan sebelum negara itu menjadi tuan rumah Piala Dunia.

GP Rusia sendiri telah diputus kontraknya dan tidak akan ada lagi dalam kalender F1 di musim-musim mendatang.

F1 akan kembali beraksi di lintasan minggu ini dan telah berada di Eropa untuk seri balapam Barcelona, kemudian Monaco pada 29 Mei. Selanjutnya, balapan digelar di Baku (Azerbaijan) dan Montreal pada Juni, disusul GP Inggris pada 2 Juli dan Silverstone. ***

Share

Pilihan Redaksi

Berita Terpopuler

Berita Terbaru